Sate ayam



Bahan:
400 gram daging paha ayam, potong kotak 2 cm
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas
3 sendok makan minyak untuk menumis
1 1/2 sendok teh gula merah
1 sendok teh garam
5 gram asam jawa + 35 ml air
200 ml air
2 sendok makan kecap manis
6 sendok makan minyak goreng

Bumbu halus:
75 gram kacang tanah goreng
3 buah cabai merah
8 butir bawang merah
1/4 sendok teh merica 
4 siung bawang putih
1 cm jahe

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai matang. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan gula, garam, air asam. Aduk rata. Tuangkan air. Masak sampai meletup-letup.
2. Tambahkan kecap manis, aduk rata. Angkat.
3. Ambil 1/4 bagian bumbu. Lumuri ke daging ayam, diamkan selama 15 menit.
4. Tusuk-tusuk di tusuk sate. Bakar sampai matang. Sajikan dengan sisa bumbu dan taburan bawang goreng.

Untuk 20 tusuk.